Jangan Samakan, Ini 5 Perbedaan Laptop dan Notebook
Berikut 5 Perbedaan Laptop dan Notebook yang belum banyak diketahui orang.
Bagi orang awam perbedaan laptop dan notebook mungkin tidak terlihat sehingga menganggap kedua gawai ini sama. Apalagi dari segi bentuk hampir sama, hanya ukuran yang membedakannya. Hal inilah yang membuat banyak orang merasa keduanya tidak memiliki perbedaan lain, padahal pada kenyataannya ada beberapa hal yang membedakan keduanya.
Kemunculan laptop dan notebook untuk menggantikan peran komputer yang sering digunakan dalam waktu hampir bersamaan juga menjadi faktor lain yang membuat banyak orang menyangka keduanya serupa. Namun, apabila ditelusuri lebih dalam akan terlihat bahwa ada aspek-aspek mendasar yang menjadi pembeda.
Perbedaan Notebook dan Laptop
Pernah mendengar istilah serupa tapi tak sama? Istilah ini berarti dua benda yang sekilas mirip ternyata memiliki perbedaan. Istilah ini juga dapat digunakan pada laptop dan notebook. Keduanya serupa, tapi memiliki perbedaan. Apa saja perbedaannya, mari simak uraian berikut.
1. Dari Segi Ukuran dan Berat
Perbedaan yang sangat mudah dilihat antara laptop dan notebook adalah dari segi ukuran. Notebook memiliki ukuran lebih kecil dibandingkan laptop. Ukuran notebook hanya berkisar antara 13 hingga 18 inch sedangkan laptop memiliki ukuran di atas itu.
Dalam hal berat notebook juga jauh lebih ringan karena ukurannya memang lebih kecil. Untuk sebuah notebook beratnya hanya 1 hingga 2 kg sedangkan laptop beratnya mencapai 5 kg. Namun, dengan kecanggihan teknologi, laptop sudah semakin ringan, bahkan berat laptop merek tertentu hanya sekitar 2 kg saja. Meskipun demikian, dalam soal ukuran laptop masih tetap lebih besar daripada notebook.
Ukuran kecil dan lebih ringan inilah yang membuat sebagian orang lebih memilih menggunakan notebook.
2. Perbedaan Ukuran RAM
Perbedaan laptop dan notebook berikutnya adalah dari segi ukuran RAM-nya. Laptop memiliki ukuran RAM lebih besar sehingga lebih nyaman dalam penggunaannya, karena sistemnya dapat bekerja lebih cepat apalagi jika didukung oleh processor yang bagus pula.
Umumnya, notebook memiliki RAM lebih kecil, tapi sekarang ini sudah banyak notebook yang juga diberikan RAM dengan ukuran besar. Tergantung dengan merek yang Anda pilih. Bahkan beberapa laptop bisa memiliki spesifikasi lebih rendah dibandingkan notebook. Sekali lagi, ini tergantung dari merk dan tipe laptop atau notebook yang digunakan.
3. Ada Tidaknya DVD ROM
Pada laptop Anda bisa menemukan kepingan pembaca DVD atau CD yang biasanya diletakkan di samping kanan atau kiri. Pada notebook DVD ROM tidak tersedia. Namun, Anda bisa mengakalinya dengan menggunakan DVD ROM eksternal.
Beberapa tahun belakangan, penggunaan DVD semakin minim karena sudah digantikan dengan jenis penyimpanan baru, seperti flashdisk dengan kapasitas penyimpanan lebih besar. Bahkan sudah terdapat hardisk eksternal di mana Anda bisa menyimpan lebih banyak data.
4. Daya Tahan Baterai
Durasi baterai notebook lebih tahan lama dibandingkan laptop karena mengoperasikan perangkat yang lebih kecil sehingga konsumsi baterainya lebih rendah. Berbeda dengan laptop yang memiliki komponen lebih banyak dan ukuran lebih besar sehingga membutuhkan lebih banyak tenaga.
Akan tetapi, ketahanan baterai sendiri akan sangat bergantung dengan konsumsi pengguna apakah lebih hemat dalam penggunaan baterai atau tidak. Lagi pula, sudah banyak laptop yang dibekali dengan baterai tahan lama sehingga bisa mengimbangi ketahanan notebook.
5. Spesifikasi Grafis
Umumnya, laptop memiliki VGA atau sistem grafis yang lebih baik dibandingkan notebook apalagi dengan layar lebih besar akan memberikan kenyamanan lebih. Namun, perkembangan teknologi membuat laptop dan notebook hampir tidak memiliki perbedaan dalam hal grafis.
Sudah banyak produsen notebook yang memasukkan spesifikasi laptop ke dalam notebook sehingga semakin nyaman digunakan karena memiliki VGA yang mumpuni.
Jika dibandingkan sebenarnya kedua perangkat ini, laptop dan notebook benar-benar hampir serupa. Perbedaan ukuran merupakan hal yang paling mendasar bahkan bisa dikatakan satu-satunya. Karena sekarang ini sudah banyak produsen yang membuat laptop dengan menerapkan keunggulan notebook di dalamnya, begitupun sebaliknya.
Kesimpulan yang dapat ditarik adalah perbedaan laptop dan notebook sebenarnya hanya terdapat dalam ukuran saja. Dalam memilih antara laptop atau notebook, Anda bisa menentukan dengan mempertimbangkan kebutuhan. Mana dari kedua perangkat ini paling cocok digunakan, Anda yang menentukan sendiri.